0

Episode perdana Mobile Suit Gundam : The Origin telah mendapat penayangan terbatas di 13 bioskop di Jepang pada 28 Februari 2015 lalu selama 2 minggu sebelum rilis dalam BD. OVA ini terdiri atas 4 episode. Karena kualitas animasinya termasuk tinggi, diperkirakan jarak rilis antar episode tak jauh beda saat Gundam Unicorn dibuat yaitu tiap 6 bulan.

Setelah beberapa bulan tidak ada kabar besar setelah trailer pertamanya diunggah ke internet, akhirnya kini lanjutan dari “Mobile Suit Gundam the Origin I: Aoi Hitomi no Casval” itu akhirnya mengumumkan tanggal tayang dan key visual yang baru. Berita ini diumumkan lewat akun twitter resmi seri Mobile Suit Gundam the Origin.

Selain memperlihatkan key visual baru, akun twitter tersebut juga mengungkapkan kalau Mobile Suit Gundam the Origin II: Kanashimi no Artesia akan ditayangkan selama 2 minggu saja di 15 bioskop terpilih di Jepang. Film ini akan ditayangkan mulai tanggal 31 Oktober 2015 sedangkan Blu-raynya akan dirilis pada tanggal 7 November 2015.

Kanashimi no Artesia akan ditayangkan 3 tahun setelah pelarian Casval dan Artesia ke bumi dari keluarga Zabi. Keduanya memiliki identitas baru dengan nama Edward dan Sayla Mass. Nama Sayla Mass adalah nama yang nantinya akan menjadi familiar di kalangan penggemar Gundam untuk memanggil Artesia.

Mengingat film Gundam the Origin pertama sempat ditayangkan di bioskop lokal, apakah film keduanya juga akan menyusul? Kita tunggu saja tanggal mainnya.

Posting Komentar

 
Top